Mengatasi BIOS Samsung Yang Tidak Terdeteksi Flashdisk

Pembahasan kali ini ialah membahas bagaimana untuk mengatasi jika kita ingin install ulang pada Laptop Samsung (Netbook, Notebook, Ultrabook), BIOS Samsung tidak terdeteksinya Flashdisk atau HDD External kita. Ini contoh Laptop Samsung yang menggunakan fitur tersebut yaitu Netbook Samsung NP355V4X-A01ID dan Ultrabook Samsung NP900X4C. Selama ini kita hanya tahu bahwa semua jenis laptop memiliki BIOS yang memungkinkan untuk booting dari USB drive / Flashdisk atau dari Harddisk External. Pada menu BIOS di bagian Boot Priority biasanya langsung tersedia semua device yang memungkinkan untuk booting, termasuk Flashdisk dan Harddisk External. Tapi untuk beberapa Laptop Samsung, tidak ada pilihan boot device selain dari Harddisk Internal dan CD ROM.

Oleh karena itu, maka Teknody akan menjelaskan cara mengatasi BIOS Laptop yang tidak bisa mendeteksi Flashdisk dan Harddisk External. Jawabannya sangat sederhana. Karena Samsung memiliki satu fitur, yaitu Fast Boot Mode. Fast Boot Mode pada Samsung berfungsi untuk mempercepat proses booting BIOS ke Windows dengan waktu yang teroptimasi dan efisien, sehingga menonaktifkan seluruh fitur, seperti POST, dan booting dari device lainnya, dikarenakan mengalokasi seluruh masukan (INPUT) ke dalam booting agar dapat mengurangi waktu terjadinya proses booting dari BIOS ke Windows. Dan ternyata, fitur itulah yang membuat kita tidak bisa booting dari Flashdisk maupun HDD External. Maka agar tersedia pilihan booting dari Flashdisk, pilihan Fast Boot Mode pada BIOS harus diubah dariEnabled menjadi Disabled.

Dan setelah di Save dan Exit BIOSnya. Anda dapat booting dari device lain seperti Flashdisk dan HDD External. Sekilas pembahasan berikut. Semoga Bermanfaat!

Teknody

Toko Komputer Batam yang menjual dan mendukung kebutuhan IT Anda sejak tahun 2011. Selalu berusaha untuk mengikuti perkembangan zaman, khususnya di bidang IT.

Tinggalkan Balasan

×
×

Cart